Ini 5 Jenis Olagraga Untuk Penurun Gula Darah Selain Minum Obat

Posting Komentar
alodokter.com

Penyakit gula darah atau biasa disebut dengan diabetes merupakan penyakit serius yang bisa diakibatkan dari makanan atau minuman manis dan juga keturunan. Maka dari itu, banyak penderita diabetes yang sangat menjaga berat badan, pasalnya penderita diabetes bisa berisiko mengalami obesitas. Nah untuk mengantisipasinya, Anda bisa melakukan olahraga rutin sebagai penurun gula darah selain minum obat dan konsumsi makanan penurun gula darah.

Terlebih dengan berolahraga, tubuh Anda akan mengalami peningkatan sensitivitas terhadap insulin, sehingga kadar gula darah dalam tubuh bisa tetap terkendali. Namun, tidak sembarang olahraga bisa diterapkan untuk penurun gula darah, karena ada beberapa jenis olahraga yang direkomendasikan untuk penderita diabetes. Apa saja? Yuk simak ulasannya berikut ini:

1. Jalan Cepat

Jenis olahraga untuk penurun gula darah yang pertama adalah jalan cepat. Selain mudah dilakukan, olahraga jalan cepat juga bisa dilakukan dimana saja. Jalan cepat juga diyakini sebagai salah satu jenis olahraga yang paling tepat untuk penderita diabetes.

Namun, Anda juga harus menyesuaikan kecepatannya, agar denyut jantung bisa tetap berjalan normal, sehingga aliran darah pun juga bisa lebih lancar.

2. Tai Chi

Bagi yang masih asing dengan jenis olahraga penurun gula darah yang satu ini, Tai Chi merupakan serangkaian gerakan tubuh yang melambat dan halus untuk menenangkan tubuh dan pikiran. Karena dengan melakukan gerakan ini tubuh Anda akan mengalami peningkatan kebugaran dan kesehatan mental.

Sehingga hal ini sangat bermanfaat bagi penderita diabetes untuk penurun gula darah, serta bisa mengendalikan kadar gula darah dan mengurangi kerusakan saraf akibat komplikasi diabetes dan penyakit lainnya.

3. Yoga

Identik dengan ketengangan, kelenturan, kekuatan dan juga keseimbangan. Yoga dinilai cocok sebagai olahraga yang baik untuk penurun gula darah. Dengan melakukan yoga, penderita akan merasakan ketengangan, mengurangi stres, memperbaiki fungsi syaraf, melawan resistensi insulin, dan memperbaiki kadar gula darah karena bisa meningkatkan massa otot dan stres pun berkurang.

4. Bersepeda

Jenis olahraga penurun gula darah selanjutnya adalah dengan cara bersepeda. Selain menyenangkan dan mengasyikan, bersepeda ternyata bisa menguatkan jantung dan meningkatkan fungsi paru-paru. Tidak hanya itu, bersepeda juga bisa meningkatkan aliran darah ke kaki dan membakar kalori untuk menjaga berat badan.

Namun, bagi Anda yang rentan terjatuh jika bersepeda karena kurangnya keseimbangan. Anda juga bisa menggunakan sepeda statis, untuk mengurangi terjadinya cedera karena sering terjatuh.

5. Berenang

Untuk melakukan olahraga yang ringan tanpa beban yang bisa memberi tekanan di sendi, Anda bisa melakukan kegiatan renang. Olahraga air ini ternyata bisa menurunkan stres, membakar kalori, serta sebagai penurun gula darah yang baik.

Namun, meski olahraga ini tidak berat, Anda juga harus memperhatikan keselamatan. Karena, renang bisa mengakibatkan beberapa kecelakaan kecil dan membuat luka yang sukar sembuh dan rentan terhadap infeksi.

Nah, itulah beberapa jenis olahraga yang direkomendasikan untuk Anda bagi penderita diabetes yang baik sebagai penurun gula darah. Namun, olahraga di atas juga harus dilakukan secara rutin jika ingin mendapatkan hasil yang baik.

Akan tetapi, untuk bisa lebih maksimal lagi untuk bisa menurunkan gula darah, Anda juga harus menyeimbangkan dengan makanan yang sehari-hari Anda konsumsi. Terlebih, bagi penderita diabetes tidak boleh sembarangan konsumsi makanan, karena Anda hanya dianjurkan untuk mengonsumsi makanan tertentu saja. Seperti jenis-jenis makanan penurun gula darah yang bisa Anda baca di artikel berikut ini:  https://www.cekaja.com/info/hari-diabetes-ini-5-makanan-penurun-gula-darah/
Ciani Limaran
Haloo... selamat bertualang bersama memo-memo yang tersaji dari sudut pandang seorang muslimah.

Related Posts

Posting Komentar